Lomba Inovasi Karya Guru

https://www.csr.ngelesin.com/Astra%20International/Lomba%20Inovasi%20Karya%20Guru%20(LINKAR)%202023

Lomba Inovasi Karya Guru (LINKAR) adalah inovasi dalam : metode pembelajaran, perlengkapan / tools pembelajaran dan materi pembelajaran yang kreatif, berdampak positif dan diikuti oleh seluruh Guru dan Insan Pendidik di Indonesia.

Kategori Lomba:

  • Karya Inovasi Guru PAUD
  • Karya Inovasi Guru SD
  • Karya Inovasi Guru SMP
  • Karya Inovasi Guru SMA
  • Karya Inovasi Guru SMK

Tema Lomba: “Merajut Inovasi Pendidikan Berkelanjutan, untuk Hari Ini dan Masa Depan”

Sub Tema:

  • Lingkungan Hidup (Environment)
  • Keberagaman (Diversity)
  • Keselamatan Berlalu lintas (Safety)

Ketentuan Lomba:
Ketentuan umum:

  • Karya yang dibuat merupakan hasil karya sendiri bukan hasil duplikasi atau plagiat dari karya orang lain dan karya tersebut belum pernah diikutkan atau belum pernah menjadi pemenang dalam lomba sejenis di tingkat nasional maupun internasional.
  • Peserta adalah guru yang berasal dari sekolah binaan Grup Astra dan Non Binaan Grup Astra
  • Lomba ini dibagi menjadi dua babak, yaitu babak penyisihan dan babak final
  • Seluruh karya lomba akan menjadi milik dari penyelenggara (Astra)
  • Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat

 

Ketentuan Babak Penyisihan:

  • Peserta mengisi biodata diri, ringkasan proyek dan menggunggah dokumen yang telah ditentukan di formulir online yang telah di sediakan
  • Peserta wajib mengunggah ulang (repost) info lomba LINKAR 2023 ke akun media sosial yang dimiliki oleh pendaftar seperti Facebook (FB) atau Instagram (IG) dengan menyertakan tagar #LINKAR2023 #AstraUntukindonesiaCerdas dan #kitaSATUlndonesia lalu tuliskan (mention) : @satu_indonesia (IG) atau Semangat Astra Terpadu (FB). Cantumkan tautan unggahan (link post) beserta tangkapan layar unggahan (screenshot post) pada formulir online
  • Setiap kategori akan dipilih 10 finalis untuk masuk ke babak final
  • Peserta boleh mengirimkan lebih dari satu karya
  • Pengumuman finalis akan diinformasikan melalui email peserta yang dicantumkan pada formulir pendaftaran

 

Ketentuan Babak Final:

  • Finalis dari masing masing kategori wajib mengirimkan karya tulis proyeknya maksimal 15 halaman (templete dan formulir secara online akan diinfomasikan melalui email peserta yang lolos ke babak final)
  • Proposal Proyek memuat : Latar Belakang, ide Inovasi, kebermanfaatan, perencanaan, implementasi, hambatan, solusi dan keberlanjutan
  • Persiapkan purwarupa (prototype) inovasi, serta foto dan video saat proses pengajaran
  • Unggah foto kegiatan inovasi saat proses pengajaran di media sosial anda (FB/IG) dengan menyertakan tagar #LINKAR2023 #AstraUntukindonesiaCerdas dan #kitaSATUlndonesia lalu tuliskan (mention) : @satu_indonesia (IG) / Semangat Astra Terpadu (FB). Cantumkan tautan unggahan (link post) beserta tangkapan layar unggahan (screenshot post) pada formulir online yang telah di sediakan
  • Finalis akan mempresentasikan materi projectnya pada penjurian daring (online) dan wajib menampilkan purwarupa (prototype) dan video saat proses pengajaran.

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.