Belajar dan Berbagi Ilmu di Yayasan Darussalam Batam

Sabtu, 13 Juli 2019, saya diminta berbagi ilmu dan pengalaman di Yayasan Daruussalam Batam. Sebuah yayasan yang terletak di Komplek Pendidikan Darussalam 2 Perumahan Prima Garden Naga Jaya Kelurahan Buliang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam dengan telpon 0778364779.

Kegiatan dilaksanakan di Ballroom hotel Nagoya Plasa lantai 3 yang terletak di Jalan Imam Bonjol Lubuk Baja Kota Batam. Telpon hotel (0778) 459888 dengan email reservation@nagoyaplasa.co.id.

Saya diminta memberikan materi ”PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 DALAM MEMBENTUK SISWA KREATIF, INOVATIF, DAN KOMPETETITIF”

Terima kasih saya ucapkan kepada pak Omas Sauludin, S.Pd, MM selaku ketua panitia dan pak H. Asep Rohmat, ST selaku ketua Yayasan Darussalam yang telah mengundang saya beserta istri sebagai pemateri pada kegiatan Upgrading dan Team Building ke-16 Yayasan Darussalam Batam.

Sebagai guru yang mengajar di SMP, saya merasa tersanjung telah diberikan kesempatan untuk berbagi ilmu dan pengalaman kepada 185 orang guru di Yayasan Darussalam, yang terdiri dari guru TK, SD, SMP SMA, dan SMK, juga TPA Darussalam.

Materinya bisa diunduh di sini.

Senang rasanya bisa berbagi ilmu dan pengalaman menjadi guru kepada guru-guru muda di sekolah yang bagus dan berprestasi ini di kota batam. Semoga apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat buat guru-guru di Yayasan Darussalam. Aamiin.

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

https://wijayalabs.com

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

One thought on “Belajar dan Berbagi Ilmu di Yayasan Darussalam Batam

  1. Batam, 13 Juli 2019 (10 Dzulkaidah 1440 H)

    MEMBENTUK SISWA KREATIF, INOVATIF, DAN KOMPETITIF DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0
    Pembelajaran TIK adalah pembelajaran yang berbasis teknologi informasi dan komunikasi. Dimana di era revolusi industry 4.0 pembelajaran TIK ini sangat berperan penting baik bagi pendidik maupun peserta didik. Dengan pembelajaran TIK dapat memudahkan pendidik untuk memotivasi peserta didik menjadi lebih kreatif, inovatif, dan kompetitif.
    Pada kesempatan kali ini pemateri yang akan mengisi acara Upgrading dan Team Building ke-16 Darussalam dengan tema Membentuk Siswa Kreatif, inovatif, dan kompetitif di Era Revolusi Industri 4.O adalah Bapak Wijaya Kusumah, S.Pd., M.Pd atau biasa dipanggil Om Jay.
    Acara ini diadakan pada hari Sabtu, 13 Juni 2019 bertepatan dengan 10 Dzulkaidah 1440 H. Acara diadakan di Hotel Nagoya Plaza. Kami berangkat menuju tempat acara dengan menggunakan fasilitas Trans Batam.
    Acara ini diselenggarakan dengan tujuan menambah wawasan pendidik tentang penggunaan teknologi informatika dan komunikasi dalam pembelajaran. Pemateri mengajak peserta untuk lebih kreatif dalam pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi. Pendidik tidak hanya terpaku dengan membaca buku, tetapi juga aktif untuk menulis buku. One teacher one book. Selain itu pendidik juga bisa menularkan kreatifitasnya pada siswa supaya lebih kreatif, inovatif, dan kompetitif. Dan juga lebih menghargai hasil karya orang lain.

    By: Wirna Melyda
    Darussalam 01 Batam

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.