PGRI Abadi
Saat pembukaan acara seminar nasional penguatan guru TIK, lagu mars PGRI kita nyanyikan bersama sama.
Hati ini selalu bergetar ketika menyanyikan lagu tersebut. Ada satu bait yang long time memory. PGRI Abadi.
Dalam konggres nanti, semoga kita dapat mempertahankan keabadian PGRI ini.
Mari satukan tekad untuk memilih kembali ibunda Unifah Rosyidi untuk menjadi ketua umum pengurus besar persatuan guru republik indonesia.
PGRI adalah organisasi profesi guru yang diakui pemerintah. Oleh karena itu, sekjen pengurus besar PGRI diisi dengan wajah guru. Bapak Dudung Nurullah Koswara sangat cocok menduduki posisi ini.
Selain berpengalaman memimpin PGRI kota sukabumi, beliau juga sudah sering ke daerah daerah berbagi ilmu dan pengalaman.
Pak Dudung bukan hanya pandai bicara dengan retorikanya yang mantul, tapi juga mampu menulis dengan konten yang bernas.
Perpaduan dua unsur guru dan dosen akan membuat PGRI abadi. Sudah saatnya PGRI diisi oleh mereka yang masih aktif dan memahami persoalan guru. Sehingga tak ada lagi nyinyir kalau PGRI dipimpin oleh pensiunan guru republik indonesia.
Salam blogger persahabatan
Omjay
Blog https://wijayalabs.com
One thought on “Pgri abadi”