Senin, 20 Januari 2014 saya berangkat lebih siang dari biasanya. Saya berangkat jam 5.40 wib dari rumah di Jatibening, Bekasi. Akibatnya bisa dibayangkan, saya menemukan kemacetan sepanjang perjalanan. Biasanya, saya sudah berangkat pukul 05.00 wib pagi dan jam 05.30 wib sudah berada di sekolah. Jalanan melalui tol masih lancar dan belum terkena macet.