Memburu Herjunot Ali Demi Anakku

Seneng banget bisa bertemu Herjunet Ali, salah seorang aktor pemeran pemeran film 5 cm, dan Di Bawah Lindungan Ka’bah. Dulu waktu SMP, Junot adalah murid saya. Jadi saya sebagai gurunya sangat bangga melihat kesuksesannya. Apalagi ketika Junot masih menyapa dan mengenal saya dengan baik. Kami bertemu di acara Job Experience Sharing (JES) SMA Labschool Jakarta. Kegiatan ini juga berbarengan dengan kegiatan Carrier Day, dan pembagian raport siswa SMA di sekolah kami.

Herjunot Ali dan Omjay

Herjunot Ali dan Omjay

Hari itu, Jum’at 11 Januari 2013, Junot diminta oleh salah seorang pengurus POMG SMA untuk memberikan materi atau sharing tentang pengalamannya di bidang sinematografi pekerja seni. Kebetulan saat itu saya tak mengajar, dan ada titipan pesan dari anak pertama saya (Intan) untuk meminta tanda tangan Junot. Sebab Junot sudah menjadi idolanya setelah menonton film 5 cm. Jadilah saya “memburu Herjunot Ali demi anakku”.

Gantian Foto Bareng Junot

Gantian Foto Bareng Junot

Sebagai seorang ayah, saya berkewajiban memenuhi keinginan anak saya itu. Ketika Junot saya minta bicara langsung dengan Intan melalui ponsel, anak saya langsung saja berbunga-bunga, dan girang banget. Sebab gak pernah menyangka bisa berbicara langsung dengan sang Idola.

Bertemu Sang idola

Bertemu Sang idola

Kini Junot sudah menjadi aktor termahal di Indonesia. Kabarnya, sekali main film Junot sudah dibayar lebih dari 600 Juta. Semoga sukses terus muridku, dan teruslah sharing pengalamanmu kepada anak-anak di Labschool, dan juga sekolah lainnya.

IMG01154-20130111-1021

Berikut Cuplikan Videonya di Youtube:

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

 

https://wijayalabs.com

 

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

86 thoughts on “Memburu Herjunot Ali Demi Anakku

  1. Putri Adrienne Khairunnisa

    wah keren omjay bisa photo, minta tanda tangan sama kak herjunot ali tapi yang lebih keren omjay memburu kak herjunot ali demi anak omjay.

  2. nisrina afifahtul aqilah 34-8d

    wah keren pak bisa memenuhi keingin sang anak,saya juga foto loh sama dia dan bangga bgtt,seemoga alumni labschool bisa seperti kak herjunot yang sangat membagakan(y)

  3. Raisya Aurellia P.L. 8d 35

    wahhh beruntung sekali bapak bisa foto dengan herjunot. pasti anak bapak senang karena ayahnya sudah berfoto dengan herjunot 🙂

  4. Denisa Nabila Amanda 8F

    Wah pak!untung dia alumni labschool,jadi kesini deh.Sering-sering kesini ya kak Junot hehe.Semoga makin sukses ya kak!

  5. Janitra Ariena Sekarputri 8D-23

    enak ya pak bisa ketemu, pasti anaknya bangga (y) saya gak masuk pak waktu itu, nyesell:( semoga kak Junot dateng kesini lagi yaa:d

  6. M. Ariel Pratama

    wah,seru ya pak, kita kedatangan pemeran 5cm, saya hanya pernah baca bukunya (tidak nonton filmnya), tapi, mungkin filmnya seru, ya

  7. Aldwin N Ismail - 8E - 001

    Hebat ya pak murid bapak di Labschool, sukses dan dapat menjadi aktor film 5cm.
    Mudah2an Labschool dapat melahirkan anak2 sukses kembali~
    -Lawl

  8. Farah Rahmadini 8E-11

    pasti anaknya bapak seneng deh, karena bapaknya bisa mengabuli permintaan anaknya. saya juga foto sama junot loh pak hehe

  9. Joan Elviyanti - Aksel 1

    Waaaah… Sangat membanggakan Labschool ya Pak! Semoga alumni-alumni Labschool yang lain bisa menjadi sukses seperti kak Herjunot Ali.

  10. Rumaisa Rachman/Aksel-1/19

    Pak Wijaya adalah bapak yang baik. Ikhlas meluangkan waktunya untuk berfoto dan meminta tanda tangan dari artis idola anak Bapak yaitu, Herjunot Ali. Sungguh luar biasa! Teruslah menjadi bapak yang baik sekaligus guru yang baik 😀

  11. ghivarel adriensa/aksel 1 absen 9

    wah..bapak pasti bangga sekali sempat menjadi guru kak herjunot ali.moga@ angkatan labschool yg sekarang pun nanti ada yg sukses dan terkenal

  12. Faisal Rahmat/Aksel 1/07

    sebenarnya saya belum menonton film 5 cm, tapi selamat ya pak bisa ketemu herjunot ali. kapan-kapan ajak saya ya pak

Leave a Reply to Elfrieda Aysha Javin 8D Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.