Pengumuman Pemenang Lomba Blog Kedua Wijayalabs.com Berhadiah Total Rp. 3.000.000,-

Wijaya Kusumah (Omjay)

Wijaya Kusumah (Omjay)

Dalam rangka memperingati hari Pendidikan nasional dan kebangkitan nasional yang jatuh pada 2 Mei, dan 20 Mei 2012, Blog pendidikan wijayalabs.com mengumumkan pemenang lomba menulis atau kompetisi blog kedua yang mengangkat tema “Peran Guru dalam Mewujudkan Keadilan Pendidikan Secara Nasional, dan bangkitnya para guru untuk mengkampanyekan gerakan guru menulis dan melek internet”.

Hal yang sangat diharapkan dari lomba blog pendidikan ini adalah para guru yang telah memiliki blog pribadi di internet atau blog keroyokan di kompasiana dapat lebih menyadari perannya sebagai guru dan dapat ikut berpartisipasi dalam mewujudkan masyarakat berpengetahuan. Para gurupun diharapkan dapat menularkan pengetahuannya kepada guru lainnya melalui blog yang dikelolanya dengan baik, dan diharapkan mampu menjadi guru tangguh berhati cahaya.

1335968257694013532

 

Penilaian Lomba Blog

  • Kompetisi menggunakan sistem kontes blogging semi SEO yang memadukan antara kualitas tulisan dengan tingkat popularitas di search engine atau mesin pencari.
  • Tautan artikel yang diambil untuk dinilai tim juri adalah artikel yang sesuai dengan ketentuan tulisan dan  muncul pada urutan 20 (dua puluh) teratas berdasarkan halaman hasil pencarian di google.co.id dengan kata kunci   “Peran Guru” dalam “Mewujudkan Keadilan Pendidikan” Secara Nasional”, dan “bangkitnya para guru” untuk mengkampayekan gerakan “guru menulis” dan “melek internet” pada tanggal 31 Mei 2012 pukul 23.00 WIB.
  • Isi artikel harus dapat menjelaskan dengan mudah dan santun tentang jawaban yang diharapkan dari Pertanyaan Umum di atas.
  • Originalitas tulisan, dan telah diverifikasi oleh panitia sampai 31 Juli 2012 keasliannya untuk mengecek atau menyanggah apakah tulisan copy paste, setelah pengumuman pemenangnya. Jika diketahui dari hasil cross cek artikel pemenang adalah hasil copy paste maka pemenang akan diganti..
  • Keterkaitan dengan tema.
  • Kualitas dan kuantitas komentar pembaca pada artikel yang dilombakan akan menjadi nilai tambah.
  • Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat.

 

Hadiah Kontes Blogging atau lomba blog Pendidikan Wijaya Kusumah dengan total hadiah Rp. 3.000.000,- (Tiga Juta Rupiah)

Tiga orang pemenang utama akan mendapatkan hadiah:

  1. Juara pertama mendapatkan uang Rp. 1.000.000,- + buku yang disusun oleh wijaya kusumah + Sertifikat + domain+hosting untuk website berbayar dengan kapasitas 300 MB dari PT. Excellent Infotama Kreasindo.
  2. Juara kedua mendapatkan uang Rp. 750.000,- + buku yang disusun oleh wijaya kusumah + Sertifikat + domain+hosting untuk website berbayar dengan kapasitas 300 MB dari PT. Excellent Infotama Kreasindo.
  3. Juara ketiga mendapatkan uang Rp. 500.000,- + buku yang disusun oleh wijaya kusumah + Sertifikat + domain+hosting untuk website berbayar dengan kapasitas 300 MB dari PT. Excellent Infotama Kreasindo.
Tim Dewan Juri Lomba yang memberikan penilaian adalah:

Ucapan Terima kasih untuk Pendukung Kompetisi Lomba Blog:

  • Penerbit Indeks
  • Sponsor http://www.excellent.co.id/
  • Ikatan Guru Indonesia Wilayah Bekasi
  • Komunitas Blogger Bekasi
  • Para Donatur dari Labschool Jakarta

Setelah melalui proses yang cukup panjang dari 98 blog yang mengirimkan artikel, Bersama ini diumumkan pemenang lomba Blog wijayalabs.com yang kedua, yaitu:

  1. Juara pertama, Ibu Siti Mugi Rahayu, http://mugiekonomi.wordpress.com/2012/05/22/guru-dalam-mewujudkan-keadilan-pendidikan-dan-sukseskan-gerakan-guru-menulis-dan-melek-internet/
  2. Juara Kedua, Ibu Nunung Nuraidahttp://nunungnuraida.wordpress.com/tag/peran-guru-dalam-mewujudkan-keadilan-pendidikan-secara-nasional/
  3. Juara Ketiga, Bapak Zamzami Zainudinhttp://www.zamzamizainuddin.com/2012/05/peran-guru-dalam-mewujudkan-keadilan.html

Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba blog wijayalabs.com, dan semoga dapat terus berbagi pengalaman dan pengetahuan  melalui blog yang terkelola dengan baik.

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

https://wijayalabs.com

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

3 thoughts on “Pengumuman Pemenang Lomba Blog Kedua Wijayalabs.com Berhadiah Total Rp. 3.000.000,-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.