BUMIPUTERA-LIPI: GELAR LOMBA KREATIVITAS ILMIAH GURU KE-18
ASURANSI Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 bekerjasama dengan LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia) menyelenggarakan kembali Lomba Kreativitas Ilmiah guru (LKIG) yang ke-18. Peserta lomba ini adalah semua guru yang mengajar pada lembaga pendidikan formal. Serta, belum pernah menjadi pemenang LKIG dalam kurun waktu dua tahun terakhir. Karya yang dikirim haruslah asli dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba ilmiah tingkat nasional lainnya.