Kata Pengantar Pak Onno untuk Buku Saya Terbaru

Omjay  dan Pak Onno

Saya sangat berbahagia sekali ketika melihat email yang dikirimkan oleh Pak Onno W Purbo. Pakar internet dan intranet yang sangat berpengalaman di bidangnya ini. Beliau adalah mantan orang tua murid yang salah satu anaknya adalah murid saya di Labschool Jakarta. Saya sangat berbahagia sekali, karena di sela-sela kesibukan beliau yang overload, masih berkenan memberikan kata pengantar sekaligus sambutan dalam buku saya yang  kelima dan akan terbit di tahun 2010.

Berikut ini adalah kata pengantar sekaligus sambutan beliau:

Cover-Yuk-Kita-Nge-Blog-alt-web“YUK KITA NGE-BLOG !” kata Omjay … terus terang saya cukup terkagum-kagum membaca buku Pak Wijaya Kusumah ini. Bahasa yang digunakan sangat “funkie” & enak di baca; menjadikan pembaca larut dan termotivasi untuk aktif nge-blog. Tulisan ini di tulis oleh seorang Blogger seperti Pak Wijaya Kusumah yang juga seorang guru TIK menjadikan buku ini lebih ber-”jiwa”. Banyak trik & pengalaman di tuangkan dalam buku ini sehingga sangat bermanfaat bagi kita yang ingin aktif nge-Blog.

Tentunya Blog juga menjadi penting karena jika kita membaca Buku Sekolah Elektronik (BSE) pelajaran TIK SMP maupun SMA, maka Blog menjadi salah satu kompetensi yang perlu dimiliki oleh siswa baik SMP maupun SMA. Buku “YUK KITA NGE-BLOG !” akan sangat memperkaya pengetahuan kita dalam nge-Blog sehingga pelajar tidak hanya sekedar mengejar standard kompetensi; tapi juga menjiwai kegiatan belajar nge-Blog yang dilakukan.

Onno W. Purbo

Mohon doa dari teman-teman kompasiana agar buku ini bisa segera terbit dan mendapat sambutan luas dari kalangan dunia pendidikan. Alhamdulillah naskah buku ini telah mendapatkan peringkat pertama buku pengayaan bidang keterampilan menulis dari pusat perbukuan Depdiknas dan akan segera diterbitkan oleh penerbit Rajagrafindo Jakarta.

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

3 thoughts on “Kata Pengantar Pak Onno untuk Buku Saya Terbaru

  1. dwi budiyanto

    Assalamu’alaikum Om Jay! Selamat untuk Anda. Saya merasa gembira mendengar kabar kalau buku Om Jay akan segera diterbitkan. Mudah-mudahan menginspirasi banyak orang. Melalui tulisan kita ingin mengemban tugas kesejarahan kita: menemukan suara hati kita dan menginspirasi orang lain, begitu kata Stephen R Covey dalam 8th Habits-nya. Ashlih nafsaka wad’u ghairuka, mungkin itu bahasa dakwahnya. Sekali lagi selamat berkarya!

    Tabik,
    Dwi Budiyanto, Yogyakarta Darussalam.

  2. Saya tertarik mengoleksi buku karya Bapak. bagaimana caranya? dimana saya bisa membelinya?

    Meskipun domisili saya di desa namun hampir setiap bulan kami pasti ke luar kota untuk menambah koleksi buku kami. Baik untuk koleksi pribadi maupun untuk perpustakaan sekolah. Kebetulan saya mendapat tambahan tugas memimpin perpustakaan sekolah.

    Terima kasih sebelumnya.

    kalau bisa beri saya alamat lengkap dengan kode posnya, nanti akan saya kirimkan ke alamat ibu,

    salam
    Omjay

Leave a Reply to Ibn Ghifarie Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.