Belajar PTK di LPMP DKI Jakarta

Sabtu, 4 April 209 saya diminta mengajar materi penelitian tindakan kelas (PTK) di Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) DKI Jakarta, di Jl. nangka No. 60 Tanjung Barat Pasar Minggu.Senang rasanya dapat berbagi dengan para guru yang merupakan perwakilan dari berbagai propinsi di Indonesia.

Peserta Diklat Fasilitator Guru PKN MA Tingkat Mahir Depag

Peserta Diklat Fasilitator Guru PKN MA Tingkat Mahir Depag

Diklat tersebuat dilaksanakan dari tanggal 29 Maret s.d. 7 April 2009 yang diikuti oleh 35 orang peserta utusan kanwil Propinsi Departemen Agama Seluruh Indonesia. Adanya diklat ini diharapkan dapat meningkatkan SDM khususnya guru-guru PKn agar dapat melaksanakan pembelajarannya dengan baik melalui penelitian tindaan kelas (PTK).

Peserta sedang mendengarkan materi PTK

Peserta sedang mendengarkan materi PTK

Pendidikan dan Latihan fasilitator guru Pendidikan Kewarganegaraan PKn) MA Tingkat mahir ini diselenggarakan atas kerjasama Pusdiklat Tenaga Teknis Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Departemen agama.

Peserta sedang mendengarkan materi PTK

Peserta sedang mendengarkan materi PTK

Saya mendpatkan kesempatan untuk memberikan materi penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilanjutkan dengan praktek membuat Proposal PTK dari pukul 10.30 s.d. 17.30 WIB.

Peserta diklat sedang mendengarkan materi PTK

Peserta diklat sedang mendengarkan materi PTK

Alhamdulilah, respon teman-teman guru sangat baik sehingga kegatan ini dapat berjalan sesuai dengan agenda acara.

Presentasi PTK oleh Wijaya Kusumah

Presentasi PTK oleh Wijaya Kusumah

Pada Diklat Fasilitator guru PKn ini, guru-guru dilatih untuk membuat proposal PTK yang baik dan benar sesuai dengan masalah yang akan diteliti.

Foto Bersama Peserta Diklat PKN

Foto Bersama Peserta Diklat PKN

Banyak pertanyaan muncul seputar PTK. Diskusi pun berjalan tak terasa selama7 jam dengn diselingi satu jam istirahat untuk istirah, sholat, dan makan  siang.

Peserta Diklat PKN

Peserta Diklat PKN

Semoga semua peserta yang mengikuti Diklat Fasilitator ini dapat melaksanakan Penlitian Tindakan Kelas (PTK) di sekolahnya masing-masing dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran dan menigkatkan mutu pendidikan.

Salam Blogger

Omjay

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

12 thoughts on “Belajar PTK di LPMP DKI Jakarta

  1. agusampurno

    Alhamdulillah, saya tahu para peserta mendapat orang yang tepat sebagai fasilitator dan narasumber.

    Sukses terus Om Jay

  2. Virgana

    Saya sangat setuju kegitan tentang Penelitian Tindakan Kelas, saya berpendapat PTK merupakan kegiatan profesional yang harus dilakukan oleh seorang guru. Tulislah apa yang dia lakukan, yang dialami, yang dia rasakan, kemudian apa hasilnya. Saya sangat terusik manakala sebagian besar guru kita tidak dapat atau tidak tergugah untuk menulis, hal ini mengakibatkan sebagian guru kita pangkat dan golongannya mandeg di golongan IV/a. karena gol IV dalam kenaikan pangkatnya diwajibkan mempunyai kegiatan pengembangan profesi diantaranya dengan karya tulis ilmiah. Padahal salah satu pasal dari kep Menpan No: 84/93, menyatakan apabila seorang guru tidak dapat mengumpulkan angka kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan pangkat berikutnya, selama 6 tahun, harus dibebaskan dari jabatan fungsional gurunya?. Semoga para penulis tentang PTK atau istilah lain dapat membantu dan menggugah para guru untuk membudayakan menulis, tentunya SDM kita juga akan meningkat.

  3. dwi damayanti

    wah, bagus pak. jadi membuat guru2 lebih berpengetahuan. semoga hasil didikannya mampu membuat Indonesia menjadi lebih baik.

  4. saya beberapa kali diminta mengajar TIK untuk guru-guru di wilayah Makassar. Enak rasanya mengajari guru, walaupun agak kesulitan saat praktek langsung. 😀

    Saat ini saya juga sedang ngajar. Tapi bukan di sekolah umum. Cuma sekolah blogging yang didirikan perusahaan tempat saya bekerja.

    Salam kenal, om…

  5. Quantum 1809

    Salam kenal om jay, mhn info kalau ada platihn ya. . . . Coz sbg guru SD kita-kita kadang g dpt info2 spt itu padahal bth bgt. Thx yu omjay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.