IDE VS ACTION

wijaya ceramah motivasi

wijaya ceramah motivasi

Ide VS Action

Ide !!! Ide adalah buah hasil dari pemikiran kita untuk menyelesaikan suatu masalah tertentu, Ide ini sangat mahal sekali harganya. Banyak orang yang menjadi kaya karena idenya.Bill Gates kaya karena idenya untuk menciptakan operating system yang kini dikenal dengan nama Windows, Jeff Bezos kaya karena idenya untuk menciptakan toko online yang dikenal dengan nama amazon.com,colonel Sanders kaya dengan idenya dalam racikan bumbu ayam, dan masih banyak lagi orang-orang dengan ide brilian yang dengan idenya mereka menjadi kaya luar biasa.Bahkan ada yang mengatakan ”hanya diperlukan satu ide untuk bisa hidup seperti raja dan ratu sepanjang akhir hidup kita”.

Sedangkan action adalah suatu usaha yang dilakukan, action juga bisa dikatakan sebagai suatu kerja ,semakin keras kita bekerja atau berusaha maka semakin dekat kita dengan kesuksesan kita,tidak ada orang yang sukses tanpa bekerja keras,salah satu contoh orang yang sukses dengan bekerja keras adalah Tukul Arwana, seperti yang diketahui oleh bayak orang bahwa Tukul meniti karirnya dimulai dari bawah sekali,mulai dari jadi pembantu,sopir,pemeran video klip Joshua dan lain-lain, berkat kerja kerasnyalah dia bisa sukses seperti sekarang ini.Dan masih banyak lagi orang-orang yang sukses karena mereka bekerja sangat keras.

Lalu sekarang menurut anda manakah yang lebih penting??? Ide ataukah Action??? Dalam hal ini mungkin diantara kita banyak sekali terjadi perbedaan pendapat.Kalau anda lebih memilih action, coba pikirkan bagaimana dengan kehidupan para pedagang kaki lima(pedagang kecil) yang harus bangun pada dini hari untuk menyiapkan barang dagangannya lalu terus bekerja sampai malam, tetapi pendapatan mereka hanya pas-pasan.Kalau Anda memilih ide, mungkin diantara teman anda ada seorang teman yang sering mempunyai ide yang bagus,tapi sangat jarang atau bahkan tidak pernah untuk merealisasikan idenya.Sekarang bagaimana menurut anda???.

Sebenarnya jika kita ingin sukses kita harus memiliki keduanya baik action maupun ide,jika anda mempunyai ide yang menurut anda bagus dan dapat membuat anda meraih kesuksesan serta meraih impian anda maka langsung take action jangan menunda-nunda lagi !

Akhir kata jadilah orang yang selalu bekerja keras (action) dan bekerja cerdas (ide).Lalu Raihlah impian.

Salam Sukses !!!

raja_bisnis@plasa.com

by

Teacher, Trainer, Writer, Motivator, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, Simposium, Workshop PTK dan TIK, Edupreneurship, Pendidikan Karakter Bangsa, Konsultan manajemen pendidikan, serta Praktisi ICT. Sering diundang di berbagai Seminar, Simposium, dan Workshop sebagai Pembicara/Narasumber di tingkat Nasional. Dirinya telah berkeliling hampir penjuru nusantara, karena menulis. Semua perjalanan itu ia selalu tuliskan di http://kompasiana.com/wijayalabs. Omjay bersedia membantu para guru dalam Karya Tulis Ilmiah (KTI) online, dan beberapa Karya Tulis Ilmiah Omjay selalu masuk final di tingkat Nasional, dan berbagai prestasi telah diraihnya. Untuk melihat foto kegiatannya dapat dilihat dan dibaca di blog http://wijayalabs.wordpress.com Hubungi via SMS : 0815 915 5515/081285134145 atau kirimkan email ke wijayalabs@gmail.com atau klik hubungi omjay yg disediakan dalam blog ini, bila anda membutuhkan omjay sebagai pembicara atau Narasumber.

3 thoughts on “IDE VS ACTION

  1. Hampir setiap saat kita dilewati oleh rangkaian kesempatan , tetapi kesempatan itu dibiarkan pergi begitu saja. Kita tidak menyambarnya, padahal kita ingin agar hidup kita berubah.
    “Winners take action…they simply get up and do what has to be done…”. dikutip dari tulisan rhenald kasali yg ada di blog saya

  2. Ja'far Asy'ari

    Tidak ada yang salah dalam beridealis, walaupun seribu dan sejuta dunia ide(abstrak) yang kita lontarkan. Tapi, jangan lupa harus imbangi dengan implementasi dunia action yang absolut secara konkret. Karena semua harus berjalan seiringan dua mimpi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.